Maybank Call Center Indonesia Aktif Selama 24 Jam

Maybank call center merupakan layanan pelanggan yang sengaja dihadirkan oleh pihak Maybank untuk kepuasan pelanggan mereka. Melalui call center tersebut, nasabah Maybank bisa mengajukan keluhan, saran, serta kritikan kepada pihak bank.

gambar ilustrasi maybank call center
Ilustrasi Maybank Call Center

Dalam dunia perbankan, kehadiran call center merupakan hal yang lumrah. Pasalnya, pihak bank tahu kalau nasabah mereka pasti membutuhkan layanan cepat dan mudah terkait dengan keluhan maupun saran yang ingin diajukan.

Tentunya dengan adanya layanan call center, pihak bank terkait memiliki kesempatan untuk berbenah dan memberikan pelayanan yang lebih baik di masa mendatang karena bercermin dari bebragai keluhan dan kritikan yang masuk.

Nomor Maybank Call Center

Dalam rangka memberikan kepuasan bagi nasabah, pihak Maybank Indonesia menyediakan layanan call center yang bisa dihubungi oleh pelanggan kapan saja. Sebab, layanan Maybank call center memang tersedia selama 24 jam setiap hari.

Oleh karena itu, bagi pelanggan yang ngin menghubungi call center Maybank Indonesia, langsung saja menghubungi nomor call center-nya. Tidak perlu ragu, justru pihak Maybank senang jika pelanggan mereka menggunakan layanan yang disediakan.

Adapun nomor call center yang bisa dihubungi adalah sebagai berikut :

  • Layanan telepon (kabel ataupun nirkabel) bisa menghubungi nomor 1-500-611 atau 69811.
  • Layanan surat elektronik (email), bisa dikirimkan ke alamat [email protected]

Oh ya, layanan call center tersebut tidak gratis tapi berbayar. Besarnya biaya yang dibebankan akan disesuaikan dengan layanan operator yang Anda gunakan.

Hadirnya Aplikasi untuk Layanan Maybank Indonesia

Seiring dengan meningkatkan teknologi komunikasi dan informasi saat ini, di mana orang-orang mulai banyak membuat aplikasi yang memudahkan aktivitas mereka, pihak Maybank juga tidak ingin ketinggalan dalam hal ini.

Hal ini terlihat jelas dari munculnya aplikasi Android untuk layanan Maybank Indonesia yang bernama Maybank2u ID. Aplikasi ini tinggal diunduh gratis dari Google Play Store dan diinstall di perangkat smartphone yang Anda gunakan.

Saat ini aplikasi tersebut sudah banyak digunakan oleh pelanggan Maybank Indonesia. Hal ini bisa terlihat pada jumlah unduhan aplikasinya yang mencapai 100 ribu. Dengan menggunakan aplikasi ini, nasabah jadi semakin mudah dalam mengakses informasi dan menyampaikan keluhan.

Maybank2u ID memiliki banyak fitur yang akan memberikan kemudahan bagi nasabahnya. Salah satunya adalah bisa digunakan untuk mengakses ke semua rekening dalam satu aplikasi. Selain itu, Anda juga bisa menggunakan aplikasi ini untuk mengetahui informasi mutasi rekening sampai tiga bulan terakhir.

Aplikasi ini juga sudah mendapatkan dukungan dari Transaction Authorisation Code (TAC) atau yang lebih dikenal dengan SMS Token. Keberadaan token ini tentu saja sebagai pengaman ketika nasabah melakukan transaksi menggunakan aplikasi tersebut. Nantinya kode akan dikirimkan melalui SMS ke nomor ponsel yang sudah Anda daftarkan sebelumnya.

Aaplikasi Maybank2u ID juga memiliki fitur yang memungkinkan nasabah untuk mendapatkan informasi terkait kurs valuta asing. Selain itu, aplikasi ini juga memiliki fitur transfer melalui jaringan ATM BERSAMA, PRIMA, serta ALTO.

Untuk mengunduh dan menginstall aplikasi ini, silahkan Anda mengunjungi Google Play Store dan mengetikkan kata kunci (tanpa tanda kutip) “Maybank2u ID” di fitur pencarian aplikasi tersebut. Nantinya hasil pencarian akan langsung memunculkan aplikasinya. Nah, Anda tinggal mengunduh dan menginstall aplikasinya di perangkat smartphone Android yang Anda miliki.

Baca Juga : Ternyata Ini Kode Bank Maybank

Pertanyaan dan Jawaban

bank maybank
Sumber Gambar : reqnews.com

Bagaimanakah cara menghubungi Maybank call center?

Untuk menghubungi call center Maybank, silahkan hubungi ke nomor 1-500-611 atau 69811.

Bisakah menghubungi Maybank call center melalui email?

Iya bisa. SIlahkan Anda mengirim email ke alamat [email protected]​.

Apakah layanan Maybank Indonesia bisa diakses menggunakan aplikasi?

Iya bisa. Silahkan kunjungi Google Play Sotre untuk mendownload aplikasinya yang bernama Maybank2u ID.

Demikianlah informasi mengenai Maybank call center dan hal-hal lain yang terkait dengannya pada postingan kali ini. Dengan adanya layanan call center ini, tentu pelanggan jadi lebih mudah dalam menyampaikan keluhan dan saran mereka.