Kirim Uang Lewat Alfamart? Begini Prosedur dan Ketentuannya

Saat ini, proses mengirim sejumlah uang tidak hanya bisa menggunakan ATM, transfer melalui bank ataupun dengan menggunakan jasa kantor pos. Anda juga sudah bisa melakukan kirim uang lewat Alfamart. Tentu dengan adanya fasilitas pengiriman uang dari Alfamart ini akan semakin memudahkan orang-orang dalam bertransaksi tanpa perlu antri di bank ataupun di ATM lagi.

gambar kirim uang lewat alfamart
Sumber Gambar : youtube.com

Tentu kehadiran Alfamart di setiap pelosok kota di tanah air menjadi salah satu alasan mengapa masyarakat menjadi lebih mudah untuk mengirimkan uang. Sambil berbelanja ke Alfamart, masyarkat juga bisa langsung bertransaksi lewat kasir Alfamart. Nah, untuk mengetahui cara-cara atau proses pengiriman uang ini, maka silahkan simak informasinya berikut ini.

Prosedur Kirim Uang Lewat Alfamart

Saat melakukan proses pengiriman uang, Anda harus mengikuti beberapa cara atau prosedurnya terlebih dahulu. Adapun cara maupun syarat yang perlu Anda siapkan ialah sebagai berikut.

Menyiapkan Data Diri

Hal pertama yang harus Anda siapkan sebelum melakukan pengiriman uang lewat Alfamart ialah berupa data diri. Oleh karena itu Anda harus memiliki KTP, SIM ataupun passport yang masih berlaku.

Mendatangi Mini Market Alfamart Terdekat

Selanjutnya, kunjungilah Alfamart terdekat dari rumah Anda. Setelah tiba silahkan menyampaikan tujuan Anda kepada petugas kasir bahwa Anda ingin melakukan proses kirim uang lewat Alfamart. Setelah itu, petugas kasir pun akan memprosesnya dengan memberikan formulir kepada Anda untuk dilengkapi terlebih dahulu.

Berikan Jumlah Nominal Uang yang Akan Dikirim

Setelah proses pengisian formulir telah selesai, selanjutnya kasir Alfamart akan menanyakan jumlah nominal uang yang akan dikirimkan. Hal yang paling penting ialah jangan lupa untuk membawa uang secara tunai yang akan dikirim saat ke Alfamart. Nah, adapun untuk proses pengiriman uang melalui Alfamart ini dapat dilakukan dengan menggunakan uang pecahan ataupun uang recehan saja. Untuk jumlah pengiriman uang berlalku mulai dari nominal 10 ribu hingga 5 juta.

Menerima Kode MTCN

Selanjutnya, setelah proses pengiriman uang di Alfamart telah berhasil, kasir akan memberikan kode MTCN kepada Anda. Kode MTCN tersebut merupakan kode penerimaan uang yang akan diberikan kepada Anda saat transaksi pengiriman uang telah selesai. Kode MTCN inilah yang berfungsi mencairkan uang yang telah dikirim dari Alfamart ke cabang Alfamart terdekat dari rumah tujuan pengiriman. Oleh sebab itu, pastikan untuk tidak menghilangkan kode yang telah diberikan ataupun memberikan kode tersebut kepada orang lain.

Memberikan Kode MTCN

Kode MTCN yang telah diterima hanya bisa diberikan kepada orang yang akan menerima uang tersebut nantinya. Jika penerima telah mendapatkan kode MTCN tersebut maka ia pun sudah bisa mencairkan uang yang telah dikirim lewat Alfamart terdekat dari tempat tinggalnya.

Baca Juga : Informasi Seputar Cara Transfer Uang Lewat Alfamart

Pertanyaan & Jawaban

mudahnya kirim uang lewat alfamart
Sumber Gambar : jalantikus.com

Berapakah biaya yang dikenakan untuk kirim uang lewat Alfamart?

Biaya pengiriman uang lewat Alfamart akan dikenakan sebesar Rp. 15.000 untuk satu kali pengiriman uang.

Apakah bisa melakukan transfer uang ke rekening melalui Alfamart?

Untuk saat ini, proses transfer uang melalu Alfamart ke rekening belum bisa dilakukan. Hal tersebut dikarenakan Alfamart belum menjalin kerja sama dengan bank-bank di tanah air.

Berapa lamakah pengambilan uang di Alfamart?

Batas akhir untuk pengambilan uang di Alfamart ialah berlangsung selama 30 hari dari periode pengiriman uang.

Nah, demikianlah informasi tentang proses dan cara kirim uang lewat Alfamart. Bagaimana, Anda tertarik untuk melakukan transaksi pengiriman uang lewat Alfamart? Jika iya maka silahkan mengunjungi Alfamart terdekat di sekitar Anda.