Cara Transfer Kuota Indosat–Komunikasi tentu saat ini sudah menjadi kebutuhan penting yang harus Anda penuhi. Pasalnya, tanpa adanya komunikasi yang lancar khususnya komunikasi jarak jauh tentunya hidup Anda tidak akan tertata dan tidak akan terhubung dengan banyak orang, apalagi jika saat ini Anda adalah eksekutif atau pegawai muda.
Tentu melakukan koordinasi dengan atasan, dengan bawahan ataupun dengan rekan kerja wajib dilalui setiap saat karena berbagai problem atau masalah yang timbul berkaitan dengan pekerjaan selalu datang secara tiba-tiba dan begitu saja. Seperti halnya rindu, rasa rindu yang datang dari orang-orang terkasih tentu harus segera Anda bayar dengan tuntas.
Hal yang paling menyedihkan adalah ketika Anda menghubungi orang-orang terkasih namun tidak ada jawaban atau bahkan tidak ada tanggapan. Tentu hal ini bisa disebabkan karena nomor tujuan Anda kehabisan kuota sehingga tidak bisa merespon dan menjawab Anda dengan baik. Lalu apa yang harus Anda lakukan agar komunikasi tersebut bisa tetap berjalan dengan baik? salah satunya adalah dengan melakukan transfer kuota. Jangan khawatir, cara mudah untuk transfer kuota bisa Anda akses dengan baik khususnya bagi Anda pengguna indosat.
Mengapa harus menggunakan indosat? Karena paket internet yang ditawarkan oleh indosat bisa dikatakan lebih murah dan lebih terjangkau jika dibandingkan dengan menggunakan paket yang lainnya. Selain itu, sinyalnya juga cukup kuat khususnya bagi Anda yang tinggal di kota-kota besar. Berikut ini akan kami sampaikan informasi seputar indosat dan juga cara transfer kuota indosat.
Indosat sebagai salah satu perusahaan komunikasi di Indonesia memiliki banyak sekali pengguna. Hal ini tentu saja disebabkan karena Indosat memiliki jaringan yang luas, sinyal yang kuat dan berbagai jenis tawaran konten dan fitur yang memang patut diacungi jempol. Tidak hanya itu saja, layanan untuk bisa berbagi kuota ke sesama juga akan semakin menyempurnakan tali silaturahmi yang sudah Anda jalin dengan orang-orang yang saat ini tentu sangat Anda sayangi. Wujudkan rasa sayang tersebut salah satunya adalah dengan melakukan transfer kuota kepada orang terkasih tersebut.
Bagaimana CaraTransfer Kuota Indosat?
Cara transfer kuota indosat sangat mudah dan bahkan tidak ribet. Artinya, hanya dengan cara yang super singkat Anda bisa melakukan transfer tersebut ke semua nomor yang Anda inginkan. Tidak hanya itu saja, transaksi yang Anda inginkan tersebut akan langsung berjalan dengan waktu yang super singkat bahkan bisa diselesaikan dalam waktu hitungan detik sekalipun.
Nah, tentu saja cara untuk transfer kuota khusus untuk indosat ini harus Anda ketahui terlebih dahulu agar nantinya segala jenis transaksi yang Anda inginkan bisa berjalan sesuai dengan kemauan dan kehendak diri Anda.
1. Cara Transfer Kuota Indosat Lewat SMS
Anda tentu saja sedang mencari cara paling mudah untuk bisa melakukan transfer kuota dengan cara SMS. Memang cara SMS ini menjadi cara yang paling mudah karena lebih singkat dan juga tidak ribet. Tidak hanya itu saja, transaksi yang akan Anda lakukan juga akan diproses dengan lebih cepat bahkan hanya dalam hitungan detik saja. Berikut ini cara transfer kuota indosat dengan menggunakan SMS.
Pertama, buka kotak pesan di samrtphone kesayangan Anda lalu buka teks kosong. Ketikkan GIFT spasi nomor yang Anda tuju spasi “extra” spasi nama paket yang Anda pilih. Setelah semuanya selesai Anda ketikkan maka selanjutnya kirimkan SMS tersebut ke 363. Misalkan saja ketika Anda akan mengirim kuota ke nomor 0876543456676 dengan extra 40ribu maka SMS yang harus Anda ketikkan yaitu GIFT 0876543456676 extra 40 lalu kirimkan pesan tersebut ke 363.
Tunggu sampai SMS masuk di smartphone kesayangan Anda. Jika gagal maka Anda bisa mencoba menggunakan layanan *123# atau melalui aplikasi My IM3.
2. Cara Transfer Kuota Indosat Ke Telkomsel
Melakukan transfer kuota ke beda provider atau beda operator tentu menjadi hal yang diinginkan oleh setiap orang. Apalagi jika Anda saat ini menggunakan Indosat sedangkan orang yang Anda sayangi menggunakan Telkomsel. Tentu untuk bisa melakukan transaksi tersebut cara-cara yag Anda gunakan akan lebih berbeda jika dibandingkan dengan melakukan transfer ke sesama Indosat.
Nah, untuk bisa melakukan transfer tanpa dipungut biaya maka Anda bisa menggunakan layanan *123# atau layanan My IM3 secara langsung. Jika kuota yang Anda miliki memang banyak maka tentu saja transaksi transfer kuota ini bisa Anda lakukan dengan super mudah dan super cepat sehingga komunikasi Anda dengan orang kesayangan tidak akan terhambat lagi.
3. Cara Transfer Kuota Indosat Tanpa Biaya
Layanan transfer kuota yang ada di indosat tentunya gratis tanpa dikenai biaya sepeserpun. Hal ini tentu karena indosat mengunggulkan kemudahan dan kepuasan pengguna sehingga kebutuhan akan komunikasi bisa terpenuhi dengan baik. Pertama, dial nomor *123# pada papan telepon Anda lalu pilih YES atau panggil. Tunggu beberapa saat sampai muncul beberapa menu yang disediakan.
Pilih salah satu dari menu tersebut yaitu dengan memilih nomor 3. Setelah itu akan muncul beberapa pilihan lagi selanjutnya adalah pilih pilihan nomor 6. Baru setelah itu Anda diharuskan untuk memilih nomor 2 yaitu pilihan gift paket data.
Kemudian masukkan nomor yang akan Anda jadikan sebagai nomor tujuan dari transfer kuota tersebut lalu tekan YES atau OK. Tunggu beberapa saat sampai SMS konfirmasi masuk ke dalam smartphone kesayangan Anda.
Baca Juga : Cara Cek Pulsa Indosat Terbaru 2020
4. Cara Transfer Kuota Indosat Gratis
Cara transfer kuota indosat dengan cara yang gratis ini bisa Anda lakukan dengan melakukan akses secara langsung ke aplikasi My im3 yang memang sudah disediakan secara langsung sepaket dengan konten yang ada. Untuk bisa melakukan transfer kuota dengan cara ini maka Anda harus terlebih dahulu menginstal aplikasi tersebut melalui google store di smartphone kesayangan Anda. Jika aplikasi tersebut sudah terpasang dengan baik maka Anda baru bisa melakukan beberapa langkah seperti berikut ini.
– Buka aplikasi yang tadi sudah Anda instal yaitu aplikasi MyIM3
– Setelah itu, akan ada beberapa menu yang tersedia lalu pilihlah menu penawaran secara langsung
– Selanjutnya akan muncul beberapa paket penawaran yang bisa Anda bagikan. Pilih terlebih dahulu salah satu dari paket tersebut.
– Setelah tahap pemilihan paket sudah Anda lalui maka kemudian tekan tombol atau klik pada pilihan GIFT
– Masukkan nomor indosat yang akan Anda jadikan sebagai nomor tujuan di kotak pengisian yang sudah disediakan. Jika sudah, pilih tombol YES atau KIRIM
– Kemudian pilihlah tombol Beli lalu pilih tombol Bayar di pilihan yang selanjutnya
– Langkah terakhir yaitu dengan menunggu proses dari transaksi yang sudah Anda lakukan. Biasanya, konfirmasi ini berupa SMS yang akan dikirimkan secara langsung ke nomor Anda bahwa transfer kuota sudah berhasil. Jika gagal tentunya Anda bisa mengulangi langkah yang sudah Anda lakukan sebelumnya.