Cara Mendapatkan Kuota Gratis Telkomsel – Salah satu jenis provider yang dikenal mampu menghadirkan kualitas jaringan yang tidak setengah-setengah, yaitu Telkomsel. Meskipun memiliki tarif kuota internet yang terbilang mahal dibanding jenis provider lainnya, namun Telkomsel cukup percaya diri mematok harga seperti itu karena mengklaim bahwa untuk menghadirkan kualitas yang baik, infrastruktur mereka juga butuh perawatan yang ekstra.
Pelayanan yang diberikan Telkomsel kepada pelanggannya memang terbilang cukup bagus, baik dari kecepatan akses internetnya maupun jangkauan sinyalnya yang luas hingga mampu mencapai hampir semua daerah dan pelosok di Indonesia. Wajar saja jika provider ini dikenal memiliki sangat banyak pelanggan hingga saat ini.
Namun bukan berarti Telkomsel juga enggan memberikan penawaran serta promo-promo menariknya kepada pelanggannya. Sebut saja promo kuota internet gratis yang sering diberikan provider ini melalui beberapa program yang dijalankannya. Oleh karena itu, berikut adalah artikel mengenai cara mendapatkan kuota gratis Telkomsel untuk Anda.
Cara Mendapatkan Kuota Internet Telkomsel Gratis
Meskipun telah diberikan pelayanan yang baik dengan tarif yang sebanding, namun semua orang tentunya akan lebih senang lagi jika bisa memperoleh paket data yang lebih murah dengan kualitas yang tak berubah. Untuk itu, Telkomsel juga kerap memberikan kuota internet gratisnya, meskipun cara mendapatkan kuota gratis Telkomsel tersebut umumnya hanya untuk pelanggan-pelanggan tertentu.
Program Paket TAU
Salah satu cara mendapatkan kuota gratis Telkomsel, yakni dengan mengikuti program paket Telkomsel Android United (TAU). Adapun besaran kuota dari paket Telkomsel satu ini, yakitu 45 GB hingga 60 GB dan bahkan gabungan keduanya yaitu 105 GB. Langkah-langkah memperoleh kuota gratis dari program ini, yaitu:
- Pastikan terlebih dahulu bahwa nomor Anda telah terdaftar pada paket TAU ini. Cara pendaftarannya bisa dengan mengikuti format SMSREG<Spasi>NIK#Nomor KK# ke 4444.
- Dalam paket ini, terdapat opsi untuk memilih merk HP sesuai dengan jenis HP yang digunakan.
- Namun sebelumnya, Anda juga harus menghubungi call center Telkomsel untuk menginformasikan kartu SIM Anda karena tidak semua bisa mendapatkannya.
- Jika telah berhasil mendaftarkan kartu SIM serta merk HP Anda, selanjutnya Anda harus mengunduh aplikasi MyTelkomsel dan login dengan nomor HP Anda.
- Pada menu utama aplikasi, pilih menu “Pilih paket”, lalu “Internet”, dan geser ke bawah hingga menemukan opsi paket TAU bulanan.
- Pilih paket tersebut, lalu silahkan memilih kuota gratis mulau dari 10 GB.
Aplikasi ROLi
Sebagai pengguna Telkomsel, mendapatkan SMS berupa penawaran promo-promo menarik dari pihak resmi Telkomsel bukanlah hal yang jarang terjadi. Salah satunya yang berkaitan dengan aplikasi ROLi ini. Umumnya, SMS penawarannya bisa berupa kuota gratis Telkomsel hingga 5GB dengan cara mengunduh aplikasi tersebut di ponsel Anda.
Selain itu, dengan aktif menggunakan aplikasi ini, Anda dapat mengumpulkan poin dengan berbagai aktivitas yang ditawarkan oleh aplikasi tersebut. Dengan poin yang berhasil dikumpulkan, Anda bisa menukarkannya dengan pulsa maupun kuota internet gratis ke nomor Anda.
Promo Upgrade Kartu SIM Telkomsel
Cara mendapatkan kuota gratis Telkomsel selanjutnya, yakni dengan menggunakan promo yang ditawarkan oleh program Upgrade Kartu SIM Telkomsel dari kartu berbasis 3G ke 4G. Selain dapat menghasilkan kualitas jaringan yang lebih ter-upgrade, biasanya para pelanggan juga akan memperoleh kuota internet gratis hingga 30 GB. Hanya saja, proses upgrade kartu SIM Anda tersebut hanya bisa dilakukan melalui GraPARI Telkomsel terdekat.
Baca Juga : Ternyata Cara Hutang Pulsa Telkomsel Sangat Mudah
Pertanyaan & Jawaban
Apakah semua nomor bisa mendapatkan kuota internet gratis Telkomsel?
Program penawaran kuota gratis Telkomsel umumnya hanya untuk beberapa nomor SIM saja sesuai dengan kriteria-kriteria yang diberlakukan oleh sistem.
Bagaimana tips memperoleh kuota gratis Telkomsel?
Salah satu tips untuk selalu update dengan promo dan penawaran menarik dari Telkomsel, yakni dengan mengikuti penawaran yang diberikan melalui SMS maupun melalui aplikasi MyTelkomsel.
Bagaimana cara cek kuota internet Telkomsel?
Cara cek kuota internet Telkomsel, yaitu dengan menekan *888#, lalu pilih “cek pulsa”, setelah pilih opsi “cek kuota” hingga SMS notifikasi masuk ke nomor Anda.
Demikianlah informasi seputar beberapa cara mendapatkan kuota gratis Telkomsel yang dapat menjadi refrensi bagi Anda. Semoga artikel kali ini dapat membantu Anda agar tidak kehilangan promo dan penawaran-penawaran menarik dari Telkomsel.