Call Center Penanganan dan Informasi Wabah Virus Corona di Jawa Timur

Melalui Dinas Kesehatan Pemprov Jawa Timur membuat layanan Call Center Cangkrukan Kesehatan yang disingkat dengan CACAK JATIM untuk layanan penanganan dan konsultasi wabah Corona Virus Disease ( Covid-19). Hal ini sebagai wujud keseriusan pemerintah Provinsi Jawa Timur dalam menanggulangi wabah virus corona.call center wabah corona jatim 1

Nomor Call Center Penanganan dan Informasi Wabah Virus Corona di Jawa Timur

Layanan call center ini dapat dihubungi melalui dua nomor saluran yakni di nomor 031 – 8430313 yang aktif di hari dan kerja, sedangkan untuk di hari libur nomor call center CACAK Jatim bisa dihubungi di nomor 081334367800.

Layanan call center ini akan memberikan sarana tanya jawab bagi masyarakat yang membutuhkan informasi dan konsultasi terkait penanganan COVID-19. Terutama kaitannya pada sarana pelayanan medis yang dibutuhkan, jaringan Rumah Sakit Rujukan yang bisa melayani indikasi Pasien dalam Pengawasan COVID-19 dan informasi lain yang dibutuhkan.

Selain melalui layanan call center, pemerintah Provinsi Jawa Timur juga membuka posko penanganan wabah corona (Covid-19), yang diberi nama Posko Penanganan dan Penanggulangan Covid-19 Provinsi Jawa Timur.

Posko berlokasi di Gedung Negara Grahadi yang beralamat di Jl. Gubernur Suryo, Surabaya. Posko dibuka selama 24 jam, dan bisa dihubungi melalui nomor 1500117, 081334367800, 08124922279.

Baca juga : Nomor Call Center BPJS Kesehatan Gratis 24 Jam

Sebagai antisipasi penuh Pemerintah Provinsi Jawa Timur juga menyiapkan rumah sakit rujukan untuk penanganan wabah virus corona ini. Berikut daftar RS rujukan penanganan wabah virus corona ( COVID-19) di Jawa Timur :

Daftar Rumah Sakit dan Call Center Penanganan dan Informasi Wabah Virus Corona di Jawa Timur

RSUD Dr Soebandi, Kabupaten Jember.
Telepon: (0331) 487441

RSUD Kabupaten Kediri
Telepon: (0354) 391718

RSUD Dr Soetomo, Surabaya.
Telepon: (031) 5501001, IGD: (031) 5501239

RSUD Dr Soedono, Madiun.
Telepon: (0351) 464325, 464326, 454567

RSUD Dr Saiful Anwar, Malang.
Telepon: (0341) 362101

RSUD dr R Koesma, Kabupaten Tuban.
Telepon: (0356) 321010, 325696, 323266

RSUD Blambangan, Banyuwangi.
Telepon: (0333) 421118, 421071

RSUD Dr R Sosodoro Djatikoesoemo, Bojonegoro.
Telepon: (0353) 3412133

RSUD Dr Iskak, Kabupaten Tulungagung
Telepon: (0355) 322609

RSUD Sidoarjo
Telepon: (031) 8961649

RS Universitas Airlangga Kampus C Universitas Airlangga, Mulyorejo, Surabaya.
Telepon: (031) 5916290, 5916287, 58208280

Sumber : http://bit.ly/coronaJatim

Partisipasi masyarakat sangat diharapkan untuk bisa mengantisipasi penuh dalam penanganan wabah virus corona ini. BAGI Anda yang menduga mengalami gejala terinfeksi virus corona, atau Anda yang berisiko terpapar virus corona, segera periksakan diri ke rumah sakit rujukan yang telah disiapkan pemerintah.

Termasuk jika Anda mengetahui dilingkungan Anda yang terindikasi atau memiliki gejala terjangkit virus Corona, sebaiknya segera hubungi call center tersebut diatas agar tidak terjadi hal-hal yang tidak di inginkan.