Call Center Gosend–Gosend merupakan salah satu jasa layanan antar barang atau dokumen dari perusahan transportasi Gojek. Karena semakin banyak peminat dari layanan Gosend ini, tak jarang masalah itu muncul, entah keterlambatan pengiriman atau mungkin juga bisa sampai barang yang tidak terkirim.
Nah, jika kamu menglami masalah dengan layanan Gosend ini kamu bisa langsung menghubungi call center Gosend untuk bisa mengetahui status pengiriman paket kamu. Apalagi jika kamu sebagai penjual, tentu tak ingin kan kehilangan pelanggan hanya sebab keterlambatan yang di sebabkan layanan antar yang kamu pilih.
Nomor Call Center GoSend
Bagi sebagian kamu, tentu akan galau jika paket kiriman atau dokumen yang kamu kirim melalui layanan Gosend ini tidak segera sampai, apalagi kalo hingga lebih dari 12 jam. Sebab seperti kita tahu, bahwa merupakan jasa layanan antar paket atau barang yang hanya melayani satu wilayah saja. Maka, semestinya waktu yang diperlukan barang itu sampai pada penerima tidak lebih dari 12 jam.
Jika kamu mengalami hal itu sebaiknya segera telepon ke nomor call center Gosend, agar bisa segera mendeteksi status pengirimanmu. Kamu bisa menghubungi call center Gosend ini di nomor di 021-50849022.
Apakah Call Center GoSend Bebas Pulsa?
Sepengetahuan kami untuk terhubung dengan call center Gosend kamu akan dikenakan biaya dengan besaran tarif lokal jika kamu menghubungi melalui telepon rumah atau kantor. Namun, jika kamu menghubungi melalui handphone, kamu akan dikenakan biaya sesuai dengan ketentuan yang sudah ditetapkan oleh provider yang kamu gunakan.
Jika kamu ingin menghubungi call center Gosend secara bebas pulsa bisa menggunakan layanan email, namun tentu akan memakan waktu lama dan tidak bisa cepat seperti kalo kita telepon langsung dengan operator atau CS Gosend.
Apakah Call Center GoSend 24 Jam?
Untuk layanan call center hanya dapat dihubungi selama jam kerja saja, jadi jika anda mengalami kendala saat malam hari tentu anda harus bersabar hingga esok hari untuk bisa menghubungi call center Gosend. Namun, kamu juga bisa mencoba menggunakan menu bantuan pada aplikasi untuk menyampaikan keluhan atas layanan Gosend yang sedang kamu alami.
Baca juga : Nomor Call Center Gojek 24 Jam
Layanan Gosend
Go Send menawarkan pengiriman cepat paket barang maupun dokumen di dalam kota yang jarak pengirimannya tidak lebih dari 25 Km, dari tempat pengambilan paket.
Saat ini Go Send bekerjasama dengan beberapa ecommerce sebagai jasa ekspedisi logistik sehingga transaksi jual beli online bisa lebih cepat di hari yang sama khususnya pengiriman barang pesanan dari penjual ke alamat pembeli sesuai lokasi GPS.
Menghubungi call center Gosend tentu akan menjadi hal pertama yang terpikirkan saat kamu memiliki pertanyaan, keluhan, komplain, ataupun pengaduan mengenai layanan Gojek. Selain menghubungi lewat nomor telepon call center, mungkin kamu juga terpikirkan untuk menghubungi customer service Gojek melalui alamat email CS dan akun sosial medianya. Namun, sekarang kamu bisa langsung mencari sendiri jawaban dari pertanyaan, keluhan, komplain, dan pengaduan layanan yang kamu alami dengan mengakses menu “Akun Saya” yang ada di bagian bawah aplikasi.
Nah, itulah sedikit informasi terkait nomor call center Gosend yang bisa kami kupas pada kesempatan kali ini, semoga bermanfaat dan dukung kami untuk tetap semangat berbagi dalam bentuk tulisan dengan cara membagikan tulisan ini melalui akun sosial media dibawah ini. Terima kasih.