Cara Bayar Kartu Kredit Mandiri—Kamu baru pertama kali menjadi nasabah kartu kredit Mandiri atau baru pertama kali menggunakan kartu kredit, dan ketika jatuh tempo pembayaran, bingung bagaimana cara pembayarannya dan dimana bisa melakukan pembayaran kartu kredit? Nah, simak artikel berikut yah, terutama kamu yang saat ini sebagai pemegang kartu kredit Mandiri.
Karena akan kita ulas 3 cara bayar kartu kredit Mandiri paling mudah, agar kamu terhindar dari penalti atau denda akibat keterlambatan pembayaran tagihan kartu kredit Mandiri.
Cara Bayar kartu kredit Mandiri dimana?
Untuk cara bayar kartu kredit Mandiri kamu bisa melakukannya dengan 3 cara berikut:
1. Cara bayar kartu kredit Mandiri via atm.
Ini bisa kamu lakukan melalui mesin anjungan tunai atau ATM Bank Mandiri terdekat. Adapun langkah cara bayar kartu kredit via ATM, sama seperti saat kamu menggunakan atm pada umumnya. Langkahnya sebagai berikut:
1. Masukkan kartu debit Mandiri ke mesin ATM
2. Silahkan masukkan pin ATM kamu
3. Lalu pilih menu ‘Bayar/Beli’
4. Kemudaian Pilih ‘Kartu Kredit’
5. Selanjutnya silahkan masukkan 16 digit nomor kartu kredit yang tertera di bagian depan kartu kredit Anda.
6. Kemudian pada halaman layar ATM akan muncul total tagihan dan pembayaran minimum yang harus kamu bayar.
7. Lalu silahkan masukkan jumlah pembayaran, kemudian pilih ‘BENAR’
8. Akan tampil dilayar ATM tentang konfirmasi, silahkan perhatikan, jika sudah benar, pilih ‘YA’.
9. Pembayaran kamu telah diproses, selanjutnya simpan struk sebagai bukti pembayaran.
Lalu, apakah bisa melakukan pembayaran kartu kredit Mandiri melalui bank lain, seperti misalnya melalui atm BCA. Jawabannya bisa, kamu bisa melakukan pembayaran kartu kredit Mandiri via ATM BCA atau ATM BNI.
Cara bayar kartu kredit Mandiri via atm bank lain adalah dengan cara menggunakan menu ‘transfer ke bank lain’ dan masukkan nomor kartu kredit dengan diawali kode bank Mandiri yakni 008, misalnya: 0084277892792638907
2. Melakukan pembayaran tagihan kartu kredit Mandiri via SMS Banking.
Cara selanjutnya untuk bayar tagihan kartu kredit Mandiri bisa kamu lakukan dengan menggunakan layanan SMS Banking Mandiri. Namun, jika kamu menggunakan cara ini, kamu akan dikenakan biaya sms sebesar Rp.500 sekali transaksi. Tapi cara ini paling mudah yang bisa kamu lakukan, sebab bisa dilakukan darimana dan kapan saja.
Cara menggunakannya cukup mudah, cukup ketik sms dengan format : BYR KK <kode rek sendiri> <16 digit nomor kartu kredit anda > <nominal pembayaran>. Lalu kirim ke nomor 3355, silahkan tunggu notifikasi nya dan jika berhasil, maka secara otomatis saldo di tabungan kamu akan terpotong sesuai dengan besar tagihan kartu kredit kamu.
3. Pembayaran kartu kredit mandiri melalui Internet Banking Mandiri.
Sama hal nya dengan SMS Banking Mandiri, sebelum menggunakan layanan internet banking Mandiri, terlebih dahulu kamu harus melakukan pendaftaran agar bisa menggunakan layanan tersebut. Untuk bagaimana cara daftar internet banking Mandiri, akan kita bahas dilain waktu yah.
Kali ini kita langsung bahas, bagaimana cara menggunakan internet banking Mandiri untuk melakukan pembayaran tagihan kartu kredit Mandiri.
1. Silahkan akses halaman https://ib.bankmandiri.co.id/ , lalu silahkan akses akun interet banking kamu dengan cara menggunana username dan password Anda.
2. Selanjutnya, perhatikan menu navigasi sebelah kiri, pilih ‘Bayar’, lalu pilih ‘Kartu Kredit’.
3. Pilih menu ‘Dari Rekening’ dan tentukan Anda akan membayar dari rekening yang nama.
4. Pilih nama Bank ‘Mandiri’.
5. Isi nomor kartu kredit dengan 16 digit kartu kredit sesuai yang tertera di kartu Anda.
6. Anda bisa mencentang ‘simpan ke daftar pembayaran’ agar akun Anda merekam nomor kartu kredit yang Anda gunakan. Tujuannya agar pada pembayaran selanjutnya, Anda tidak perlu memasukkan nomor kartu kredit kembali dan transaksi bisa lebih cepat.
7. Isi jumlah pembayaran.
8. Tekan tombol ‘Lanjutkan’ untuk melanjutkan. Anda akan dibawa ke laman pengisian PIN.
9. Isi PIN pada kolom yang diminta.
Cara bayar kartu kredit Mandiri via internet banking ini tidak saja bisa kamu lakukan dengan internet banking Mandiri, tapi kamu juga bisa melakukannya melalui layanan internet banking yang lain seperti internet banking BCA.
Bagaimana cara cek tagihan kartu kredit mandiri?
Nah, tentu sebelum kamu bayar tagihan kartu kredit tentu kamu akan mencari tahu terlebih dahulu berapa besar tagihan kartu kredit kamu yang harus kamu bayar saat ini. Untuk mengetahui berapa besar tagihan kartu kredit ini, kamu bisa menggunakan cara cek tagihan kartu kredi Mandiri kamu dengan cara berikut.
1. Cek tagihan kartu kredit Mandiri melalui SMS
Tidak saja bisa melakukan pembayaran tagihan kartu kredit Mandiri kamu, dengan layanan SMS banking Mandiri kamu juga bisa melakukan cek tagihan kartu kredit Bank Mandiri. Silahkan kirimkan SMS ke 3355 dengan format : TGH (spasi) KK (spasi) 16 digit nomor kartu kredit (spasi) 6 digit tanggal lahir dengan format dd/mm/yy, selanjutnya tunggu balasan dari Bank Mandiri terkait jumlah tagihan kartu kredit yang harus kamu bayar.
2. Cek tagihan melalui ATM
Selanjutnya, jika ternyata kamu belum memiliki layanan SMS banking. Kamu bisa melakukan cek tagihan melalui ATM Mandiri. Adapun cara nya hampir sama dengan ketika menggunakan atm untuk pembayaran tagihan kartu kredit kamu. Jika masih bingung, silahkan ikuti cara berikut.
1. Masukkan kartu ATM dalam mesin dan ketikkan PIN
2. Pilih bank penerbit kartu kredit
3. Masukkan 16 digit nomor kartu kredit
4. Akan muncul jumlah tagihan dan jumlah minimum yang wajib dibayarkan
5. Masukkan nominal pembayaran dan tekan OK
6. Proses pembayaran tagihan selesai dilakukan
3. Cek tagihan melalui M-Banking
Cek tagihan kartu kredit Bank Mandiri juga bisa dilakukan melalui layanan aplikasi Mandiri Online, dengan cara sebagai berikut.
1. Silahkan login Mandiri Online dengan Username dan Password atau login dengan Sidik Jari pengguna
2. Selanjutnya piilih menu Info Total Pagu yang terdapat di kolom kartu kredit.
3. Akan muncul informasi limit kartu kredit pengguna
4. Jika kamu memiliki lebih dari satu kartu kredit, silahkan pilih salah satu kartu kredit yang akan dilihat jumlah tagihan.
5. Nah, akan muncul kartu kredit yang kamu miliki dan jumlah tagihan berjalan. Apabila ingin melihat limit kartu kredit secara lengkap pilih ikon tanda seru yang nomor 2
6. Akan muncul sisa pagu kredit, dari pagu kredit, tagihan baru, pembayaran minimum dan tanggal jatuh tempo.
4. Cek tagihan dengan cara menghubungi Call Center untuk minta tagihan e-Billing lewat email
Selain dengan cara-cara di atas, kamu juga bisa meminta tagihan e-Billing lewat email untuk mengetahui detail tagihan kartu kredit dengan cara hubungi call center Bank Mandiri di nomor 14000. Setelah itu, petugas akan meminta alamat email untuk mengirim tagihan bulanan melalui email. Sehingga kamu bisa mengecek jumlah tagihan, detail penggunaan, minimum pembayaran, tanggal jatuh tempo, dan informasi lainnya seputar penggunaan kartu kredit Bank Mandiri.
Nah, itulah 3 cara bayar kartu kredit Mandiri dan cara cek tagihannya sebelum kamu melakukan pembayaran tagihan kartu kredit Mandiri. Semoga bermanfaat.